05 Februari 2015

Football as Football, Mengawinkan Logo American Football dengan Sepak Bola

Contoh-contoh logo tim american football yang didesain ulang oleh tim Football as Football (Sumber foto : typography.com)


Setelah sebulan penuh tidak ngeblog, akhirnya saya menulis postingan pertama saya di blog pada tahun 2015.

Beberapa bulan yang lalu, pada saat browsing mencari referensi logo, akhirnya saya menemukan kumpulan logo yang sekilas warnanya mirip dengan logo-logo liga american football Amerika Serikat, NFL, tetapi berbeda. Ternyata setelah diselidiki, logo-logo tersebut adalah logo-logo tim NFL yang telah diubah menjadi logo sepak bola, Hal ini dilakukan oleh keenam orang yang tergabung dalam "Football as Football".

Situs Football as Football berisikan enam desainer (lima pria dan satu wanita) dari kota Minneapolis, Minnesota, Amerika Serikat. Mereka berenam memiliki kecintaan mereka terhadap olah raga american football dengan sepak bola. Tujuan dari situs ini adalah mengeksplorasi logo-logo tim american football untuk didesain ulang seperti logo klub sepak bola Eropa.

Di situs ini terdapat 32 tim-tim American Football ternama, di mana setiap tim akan memiliki empat variasi logo, yang terdiri dari gaya Inggris, Jerman, Italia dan Spanyol. Selain itu, situs ini juga menyediakan pembuatan wallpaper dengan logo-logo tadi, bahkan bisa membeli salah satu merchandise dengan logo-logo tersebut. Unikinya, stasiun televisi olah raga ESPN menggunakan logo-logo ini sebagai logo pada saat acara siaran langsung pertandingan NFL di Inggris.
 
Untuk keterangan lebih lanjut, buka situsnya disini.

Dikutip dari berbagai sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar