19 Mei 2014

Fantasy kit series : Tim Nasional Miqradznesia

Kali ini saya akan memposting seragam sepakbola fantasi (fantasy kits) lagi. Dan kali ini seragam fantasi yang saya bikin adalah tim nasional sepak bola Miqradznesia.

Miqradznesia adalah sebuah negara fiksi yang didirikan oleh Alifn Miqradz Dwitama. Negara ini beribukota di Kota Miqradz. Negara ini juga memiliki nama lengkap Republik Miqradznesia dan mempunyai banyak sekali bahasa. Untuk keterangan lebih lanjut tentang negara fiksi ini, lihat halaman ini.

Miqradznesia juga memiliki sebuah tim nasional sepakbola sendiri. Timnasnya sendiri berjulukan Lima Warna. Stadion yang biasa digunakan timnas ini adalah Stadion Olimpiade Kota Miqradz.Timnas ini dijalankan oleh Asosiasi Sepakbola Miqradznesia.

Diceritakan pula timnas Miqradznesia disponsori oleh Nike sejak 2008. Warna seragam tim nasional ini adalah putih dengan garis biru langit, kuning, hitam, hijau, dan merah berbentuk menyilang. Biasanya warna seragam kandang berwarna putih; celana putih; dan kaus kaki putih. Sementara warna seragam tandang adalah kaus kuning; celana kuning; dan kaus kaki hitam.

Lambang asosiasi sepakbola Miqradznesia
Dan inilah seragam fantasi timnas Miqradznesia.
Seragam kandang (home)
Seragam tandang (away)
Sumber templat : SS Kits by FM-View

13 Mei 2014

Fantasy kit series : Tim Nasional Upilnesia

Kali ini saya akan memposting lagi tentang seragam sepakbola fantasi (fantasy kits). Dan kali ini seragam fantasi yang saya bikin adalah tim nasional sepak bola Upilnesia.

Upilnesia adalah sebuah negara fiksi berbentuk kerajaan yang dibuat oleh Muhammad Lutfi Fauzi. Negara ini beribukota di Upil City. Negara ini juga memiliki nama lengkap Kerajaan Monarki Upilnesia dan mempunyai banyak bahasa, yaitu Bahasa Indonesia, Bahasa Italia, Bahasa Jerman, Bahasa Rusia, Bahasa Melayu, dan Bahasa Spanyol. Untuk keterangan lebih lanjut tentang negara fiksi ini, lihat halaman ini,

Upilnesia juga memiliki sebuah tim nasional sepakbola sendiri. Timnasnya sendiri berjulukan Sang Pengupil. Stadion yang biasa digunakan timnas ini adalah Stadion Nasional Upilnesia. Untuk keterangan lebih lanjut tentang timnas negara ini, lihat juga halaman ini.

Diceritakan pula timnas Upilnesia disponsori oleh adidas sejak 2008, dengan susunan warna seragam yaitu hitam, kuning, dan merah. Nama federasi sepakbola Upilnesia adalah
Royal Football Association of Upilnesia.

Lambang asosiasi sepakbola Kerajaan Upilnesia
Dan inilah seragam fantasi timnas Upilnesia.

Seragam kandang (home)

Seragam tandang (away)

Sumber templat : SS Kits by FM-View